GEBYAR PEMILU BEM STIE SEMARANG 2024/2025

 

SEMARANG – Mahasiswa STIE SEMARANG antusias mengikuti pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) untuk periode 2024/2025. Pemilihan ini diikuti oleh tiga pasangan calon yang memiliki visi dan misi untuk membawa perubahan positif di lingkungan kampus, pada hari Senin (18/12/2023).

Setelah berlangsungnya pemilihan, hasil suara yang dihitung pada hari yang sama mengumumkan bahwa pasangan calon nomor 1, yang diwakili oleh Azhar Nafi’ah dan Amin Prasetyo, berhasil meraih kemenangan. Pasangan ini memperoleh dukungan sebanyak 103 suara, menjadikan pasangan ini lebih unggul dari pasangan calon lainnya. Pasangan calon nomor 2 memperoleh 97 suara, sementara pasangan calon nomor 3 mendapat dukungan sebanyak 35 suara. Dengan perolehan suara tersebut, Azhar Nafi’ah dan Amin Prasetyo secara resmi diumumkan sebagai Ketua dan Wakil Ketua BEM STIE SEMARANG periode 2024/2025.

Kemenangan pasangan ini mencerminkan kepercayaan yang diberikan oleh mahasiswa STIE SEMARANG terhadap visi dan program kerja yang mereka usung. Azhar Nafi’ah dan Amin Prasetyo diharapkan dapat memimpin BEM dengan integritas dan dedikasi untuk meningkatkan kesejahteraan mahasiswa serta mengembangkan berbagai kegiatan yang mendukung pengembangan akademik dan non-akademik di kampus.

Dengan demikian, STIE SEMARANG memasuki periode kepemimpinan yang baru dengan harapan agar BEM dapat menjadi wadah yang efektif dalam mewujudkan aspirasi dan kebutuhan mahasiswa. Selamat kepada Azhar Nafi’ah dan Amin Prasetyo, semoga kepemimpinan mereka membawa berbagai inovasi dan perubahan positif bagi seluruh komunitas akademik STIE SEMARANG.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Facebook
Translate »